---

Lazada Malaysia

Pertukaran Pemuda Antar Negara 2015


PCMISULSEL- Program Pertukaran Pemuda Antar Negara (PPAN) tahun ini akan segera dilaksanakan. PPAN merupakan program tahunan yang dilaksanakan oleh Kementrian Pemuda dan Olahraga. Setiap tahunnya, Sulawesi Selatan mendapatkan jatah beberapa Negara. Tahun ini, Sulawesi Selatan akan mendapatkan lima program atau Negara tujuan. Adapun kelima program tersebut adalah, SSEAYP, Indonesia - Kanada, Indonesia - Cina, Indonesia - Malaysia, Indonesia - India.

Sumber Gambar: PCMI Sulsel

Seleksi tahun ini akan dilaksanakan dengan beberapa tahapan. Tahapan itu akan kami jelaskan di sosialisasi di beberapa kampus. Universitas Negeri Makassar, akan menjadi salah satu kampus terpilih untuk sosialisasi. Pelaksanaan untuk sosialisasi PPAN 2015 di UNM akan dilaksanakan pada tanggal 12 Mei 2015 bertempat di Ruang Rapat Gedung Perpustakaan UNM. Kegiatan dimulai pada pukul 10 pagi hingga siang. Dilanjutkan tanggal 13 Mei di Universitas Hasanuddin di Aula Syukur Abdullah Sospol dan pada tanggal yang sama, di Gedung Rektorat Lt.1 UIN Makassar. Sosialisasi bertujuan untuk memberikan gambaran umum tentang programan serta penjelasan proses seleksi untuk program tahun ini.  

Sekiranya, sosialisasi ini dapat memberikan kesempatan pada calon pendaftar untuk mengetahui sejumlah hal yang dibutuhkan. Semoga seleksi tahun ini dapat berjalan lancar dan menghasilkan delegasi yang tepat untuk setiap program.  

More Information? Click Here

Ask here

Comment Form is loading comments...
Copyright © 2012 Fakultas Teknik UNHAS Gowa